





Peristiwa
Latihan Kesamaptaan Prajurit Keraton Yogyakarta
Mereka berlatih kemampuan baris-berbaris, memanah, ketapel, silat, dan menyumpit.
YOGYAKARTA -- Kesamaptaan bagi seorang prajurit merupakan harga mati bagi seorang prajurit. Tidak terkecuali bagi prajurit keraton. Kali ini prajurit-prajurit yang tergabung dalam Bregada Keraton Yogyakarta berlatih beragam keahlian yang khas dimiliki prajurit keraton. Mereka berlatih di komplek Kemandungan Keraton Yogyakarta, Selasa (16/5/2023).
Latihan prajurit bregada Keraton Yogyakarta ini kembali diadakan untuk meningkatkan kemampuan dasar prajurit. Latihan ini terkait baris-berbaris, memanah, ketapel, silat, dan menyumpit. Setiap latihan ini melibatkan tiga bregada yang digilir setiap harinya. Selain untuk meningkatkan sumber daya manusia juga menghidupkan budaya keprajuritan di lingkup Keraton Yogyakarta. Baca Selengkapnya';