Pemain Atletico Madrid Joao Felix (kiri) melompat untuk menyundul bola dalam sebuah pertandingan melawan Manchester United pada Februari 2022. | AP Photo/Manu Fernandez

Olahraga

Mewaspadai Comeback Los Rojiblancos Atletico Madrid

Setidaknya, momen semacam ini sudah empat kali dirasakan Atletico Madrid yang

MADRID -- Atletico Madrid berada dalam posisi kurang menguntungkan dalam perebutan satu tiket ke babak semifinal Liga Champions. Los Rojiblancos tertinggal agregat satu gol setelah menyerah, 0-1, di tangan Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions.

Alhasil, tim besutan Diego Simeone itu membutuhkan setidaknya dua gol seraya memastikan the Citizens tidak mampu mencetak gol dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions, Kamis (14/4) dini hari WIB.

Kendati begitu, ini bukan kali pertama Atletico berada dalam situasi genting seperti ini. Setidaknya, momen semacam ini sudah empat kali dirasakan Atletico yang mesti melakoni laga leg kedua pada laga kandang usai menelan kekalahan dalam pertemuan pertama pada fase gugur Liga Champions.

Dalam tiga kesempatan terakhir, Los Rojiblancos terbukti berhasil melaju ke babak selanjutnya pada dua kesempatan. Terakhir, klub asal ibu kota Spanyol itu berhasil melakukan comeback pada babak perempat fina Liga Champions musim 2015/2016.

Kalah 2-1 kala melawat ke markas Barcelona pada leg pertama babak perempat final, Atletico berbalik unggul dengan kemenangan 2-0 pada leg kedua yang digelar di Stadion Wanda Metropolitano.

Bekal pengalaman itulah yang kelak menjadi modal untuk menjamu the Citizens. Simeone sadar pengalaman saja tidak akan cukup untuk bisa membungkam City dan lolos ke babak selanjutnya.

''Mereka (City) kemungkinan besar akan menerapkan gaya permainan yang sama. Sementara buat kami, Anda harus bisa datang ke sebuah laga dengan sesuatu yang lebih baik. Mereka mungkin salah satu tim terbaik di dunia, tapi dengan kerendahan hati, kami akan berusaha bersaing dengan mereka,'' kata Simeone seperti dilansir Marca, Selasa (12/4).

Sayangnya, performa lini depan Los Rojiblancos dalam dua laga terakhir di semua ajang begitu buruk. Usai dibekap City 0-1, Atletico secara mengejutkan dibekap Real Mallorca dengan skor identik 0-1, akhir pekan lalu.

Antoine Griezmann, Joao Felix, dan Luis Suarez seolah tengah mengalami kebuntuan. Pun, dengan minimnya aspek kreativitas yang disuntikkan dari lini tengah. Namun, Atletico akan menyambut kembalinya winger asal Belgia, Yannick Carrasco, yang sudah bisa diturunkan usai melakoni sanksi larangan bertanding.

Dari kubu tim tamu, the Citizens juga masih kehilangan Ruben Dias akibat cedera hamstring. Namun, kampiun Liga Inggris musim lalu itu sudah bisa menurunkan Kyle Walker usai melakoni sanksi larangan merumput karena akumulasi kartu kuning.

Terlepas dari kondisi tersebut, kekhawatiran muncul terkait kondisi fisik para penggawa the Citizens. Maklum, City baru saja melakoni laga berat kontra Liverpool dalam laga lanjutan Liga Inggris, akhir pekan lalu.

Pelatih Pep Guardiola dikabarkan akan melakukan rotasi pemain dalam lawatan ke markas Los Rojiblancos. Terlebih, pada akhir pekan ini, City akan kembali berhadapan dengan the Reds.

''Untuk itu, kami harus bisa beradaptasi dan bersiap dengan perubahan tersebut. Tidak hanya teknik, kami juga akan mempersiapkan taktik dan mentalitas agar bisa tampil apik di kandang mereka,'' kata Guardiola seperti dilansir laman resmi klub, Selasa (2/4).

Laga ini memang menjadi kesempatan pertama the Citizens melakoni laga tandang ke kandang Atletico pada arena kompetisi Eropa. Kondisi ini diharapkan tidak menjadi penghalang City untuk meneruskan rekor apik dalam laga tandang di semua ajang seraya melaju ke babak semifinal Liga Champions.

Dalam tujuh kesempatan terakhir merumput di Stadion Wanda Metropolitano di pentas Liga Champions, Atletico tidak pernah menang dengan torehan empat hasil hasil imbang dan tiga kekalahan.

Prediksi Susunan Pemain:

Atletico Madrid (3-5-2)

Pelatih: Diego Simeone

Kiper: Oblak

Belakang: Reinildo, Felipe, Savic

Tengah: Carrasco, Kondogbia, Koke, De Paul, Llorente

Depan: Joao Felix, Antoine Griezmann

Manchester City (4-3-3)

Pelatih: Pep Guardiola

Kiper: Ederson

Belakang: Cancelo, Laporte, Stones, Walker

Tengah: Gundogan, Rodri, De Bruyne

Depan: Grealish, Foden, Mahrez

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Manchester City (mancity)

 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Jokowi: Zakat Bantu Korban Pandemi

Baznas terus berinovasi dalam memberi kemudahan dan kenyamanan para muzaki.

SELENGKAPNYA

Jamaah Haji Daftar Awal Diutamakan Berangkat

Saudi mengumumkan jumlah jamaah haji dari luar negeri sebanyak 850 ribu.

SELENGKAPNYA

KPU Siapkan Peraturan Pemilu

Presiden Joko Widodomelantik tujuh anggota KPU masa jabatan 2022-2027 di Istana Negara

SELENGKAPNYA