Warga bertransaksi di ATM Link, Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (2/6/2021). Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin) menunda implementasi penyesuaian biaya transaksi cek saldo dan tarik tunai di mesin ATM Merah | ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Ekonomi

Himbara Genjot Penyaluran KPR 2022

Himbara memanfaatkan platform digital untuk meningkatkan pertumbuhan KPR.

JAKARTA — Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) optimistis pertumbuhan kredit konsumer turut meningkatkan tingkat konsumsi masyarakat. Bank pelat merah terus menggenjot penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) pada tahun ini.

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mencatat penyaluran KPR tumbuh 7,6 persen menjadi Rp 46,7 triliun pada Maret 2022. “Melihat kondisi yang membaik, kami optimistis pertumbuhan KPR Bank Mandiri tahun ini akan terus membaik, sejalan dengan tren pemulihan ekonomi,” kata Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rudi AS Aturridha ketika dihubungi Republika, Selasa (12/4).

Rudi menjelaskan, Bank Mandiri telah memiliki beragam strategi, antara lain, melalui program kampanye "Pulang Ke Rumah" untuk meningkatkan awareness masyarakat agar segera memiliki hunian. Hal ini sekaligus menjadi ajang edukasi bagi kalangan milenial

Bank Mandiri juga memanfaatkan platform digital untuk meningkatkan pertumbuhan KPR, salah satunya melalui aplikasi RiKu (Rumah Idamanku) yang menyediakan solusi kepemilikan rumah bagi masyarakat secara mudah, cepat, dan andal.

"Selain itu, Bank Mandiri secara rutin memberikan program promosi bagi nasabah. Terbaru, kami juga menyelenggarakan Mandiri Festival Properti (Virtual Expo hasil kerjasama dengan Rumah123) yang digelar pada 1 April hingga 30 Juni 2022 yang menawarkan promo bunga mulai dari 3,63 persen fix selama tiga tahun," kata Rudi.

Sementara itu, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk berupaya mendorong penyaluran KPR dengan berbagai strategi. Bank ini melihat penyaluran KPR pada kuartal I 2022 masih kuat. 

Direktur Utama BTN Haru Koesmahargyo mengatakan, perseroan berharap, tren tersebut akan berlanjut ke kuartal II, sehingga bisa mencapai pertumbuhan yang lebih tinggi. Pada tahun ini perseroan menargetkan penyaluran kredit sebesar sembilan sampai 10 persen dapat tercapai. 

“Bunga promo dikenakan 3,72 persen fixed selama satu tahun dalam menyambut ulang tahun ke-72 BTN. Suku bunga khusus tersebut ditawarkan untuk akad kredit hingga 30 Juni 2022 khusus proyek perumahan developer tertentu," kata Haru.

Haru mengatakan, BTN juga berupaya meningkatkan kerja sama dengan pengembang. Saat ini, bank spesialis KPR ini sudah bekerja sama dengan lebih dari 5.000 pengembangan  dari berbagai segmen, mulai dari kecil dan lokal hingga tingkat nasional.  

“BTN telah banyak bekerja sama dengan pengembang menengah dan kecil khusus ketersediaan rumah di berbagai daerah, yang nantinya akan terus didampingi oleh BTN hingga mencapai size yang lebih besar,” kata Haru.

Haru menyebutkan, kerja sama pembiayaan KPR banyak dilakukan perseroan dengan terlebih dahulu membiayai kredit konstruksi pengembang itu sendiri. Sejauh ini, perseroan hanya membiayai sendiri kredit konstruksi satu proyek jika masih dalam batas maksimum pemberian kredit (BMPK). 

"Namun, kerja sama pembiayaan dengan bank lain dimungkinkan jika kredit disalurkan dalam bentuk sindikasi, terutama size yang besar atau mendukung pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK),” kata Haru. 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Jamaah Haji Daftar Awal Diutamakan Berangkat

Saudi mengumumkan jumlah jamaah haji dari luar negeri sebanyak 850 ribu.

SELENGKAPNYA

KPU Siapkan Peraturan Pemilu

Presiden Joko Widodomelantik tujuh anggota KPU masa jabatan 2022-2027 di Istana Negara

SELENGKAPNYA