Olahraga
Amartha Hangtuah Jakarta Lanjutkan Kejutan di Seri Pertama
Pemain Amartha Hangtuah Jakarta berada dalam kondisi siap bertanding dan meraih kemenangan keempatnya.
JAKARTA — Sebelum Indonesian Basketball League (IBL) 2022 digelar, tak ada satu pun yang menjagokan Amartha Hangtuah Jakarta sebagai tim unggulan dan patut diberi perhatian besar.
Namun, dari tiga pertandingan yang telah dilakoninya pada seri pertama IBL musim ini, tim asuhan AF Rinaldo belum sekali pun tersentuh kekalahan. Bermodal skuad nirpemain bintang, Hangtuah telah memberikan kejutan kepada para tim yang bersaing di kompetisi bola basket tertinggi di Tanah Air ini.
Pada laga penutup seri I yang akan digelar di Hall Basket Senayan, Jakarta, Sabtu (22/1), Hangtuah akan bertemu Tangerang Hawks. Dari tiga pertandingan yang telah dilakoni, tim debutan IBL 2022 sudah meraih dua kemenangan dan hanya kalah dari Dewa United Surabaya.
Pelatih Kepala Hangtuah AF Rinaldo menyadari bahwa dengan penampilan yang sudah ditunjukkan oleh Hawks pada seri perdana ini, sudah selayaknya mereka tidak dipandang sebelah mata. Ia juga menegaskan, para pemainnya sekarang ini berada dalam kondisi siap bertanding dan bertekad untuk meraih kemenangan keempatnya.
"Kondisi para pemain, alhamdulillah, tidak ada yang cedera. Insya Allah, fit pada saat petandingan nanti,” ujarnya kepada Republika di Jakarta, Jumat (21/1).
Inal, begitu sapaan akrab Rinaldo, menambahkan, ada tugas yang harus diperbaiki sebelum pertandingan terakhir melawan Hawks, khususnya untuk defensive rebond dan membatasi ruang gerak permainan lawan. “Utamanya pergerakan motor serangan dan shooter mereka. Selain itu, harus konsisten dalam menyusun serangan ke basket lawan,” katanya.
Inal menilai pemain asing Hawks Richard Ross patut diwaspadai. "Ross dan beberapa pemain lokal Hawks sangat bagus. Tapi, kami harus tetap mewaspadai semua pemain Hawks yang akan turun di pertandingan besok,” katanya.
Secara terpisah, pelatih kepala Tangerang Hawks Efri Meldi mengaku timnya siap bangkit dan yakin bisa menang atas Hangtuah. "Lawan Hangtuah, saya yakin pemain bisa bangkit dan yakin bisa mengambil gim ini,” ujarnya.
Secara materi pemain, menurut Efri, kedua tim terlihat berimbang. "Pemain lokal Hangtuah yang harus kita waspadai Fisyaiful Amir. Kita harus lebih konsisten ,terutama di akhir kuarter dua dan tiga."
Rans raih kemenangan
Rans PIK memetik kemenangan perdananya pada seri I IBL 2022. Kemenangan itu didapatkan seusai mengalahkan tim debutan Bumi Borneo Pontianak dengan skor 70-65, Jumat (21/1).
Rans mengawali laga dengan sangat baik. Mereka langsung unggul 7-0 memaksimalkan tiga serangan. Akhirnya menutup kuarter satu dengan skor jauh 29-10, serta masih unggul 44-29 saat kedua tim masuk ruang ganti. Dominasi Rans masih berlanjut di kuarter tiga dan memimpin 58-41.
Kuarter empat pemain Rans banyak membuat turn over. Tercatat total 29 turn over, tiga menit tersisa masih unggul 70-58. Namun, di bawah satu menit Bumi Borneo memangkas jarak 65-70. Kedua tim tidak mampu menambah angka lagi. Rans pun memetik kemenangan pertamanya.
Secara statistik penampilan, pemain asing Rans Hal Shane Heyward mencetak angka terbanyak, yaitu 15 poin dan 11 rebound, Bima Riski 13 poin dan 11 rebound, dan Jalil Abdul Basit menambah 12 poin. Di kubu Bumi Borneo, Randy Bell mencetak 26 poin dan Mofunanya 12 poin.
Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.