Peristiwa
Sampah Menggunung di Sejumlah TPS di Kota Bandung
Penumpukan sampah yang terjadi akibat proses pembuangan sampah di TPA Sarimukti terhambat.
BANDUNG -- Sebanyak 35 dari 55 Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di Kota Bandung mengalami kelebihan kapasitas. Hal ini menyebabkan Pemkot Bandung harus menutup sementara TPS Ciwastra di Rancasari. Penutupan TPS Ciwastra ini dilakukan guna menghindari dampak lingkungan yang lebih parah akibat kelebihan kapasitas sampah.
Namun, warga di sekitar TPS Ciwastra tetap membuang sampah di lokasi tersebut, meskipun telah ditutup sementara.
Permasalahan kelebihan kapasitas di TPS di Kota Bandung disebabkan oleh adanya permasalahan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti yang saat ini sedang dalam proses normalisasi.
TPA Sarimukti merupakan tempat akhir pembuangan sampah di Kota Bandung, namun terjadi penumpukan sampah yang tidak terkontrol, sehingga mengakibatkan dampak lingkungan yang buruk.
Pemerintah Kota Bandung telah berupaya menangani permasalahan di TPA Sarimukti dengan melakukan normalisasi yang meliputi penambahan alat berat untuk mempercepat pengangkutan sampah, serta melakukan pengurangan jumlah sampah yang masuk ke TPA Sarimukti dengan melakukan kampanye pemilahan sampah di tingkat rumah tangga. Baca Selengkapnya';