Peristiwa
Ribuan Jamaah Padati Masjid Istiqlal untuk Shalat Idul Fitri
Sejumlah tamu VVIP turut shalat Idul Fitri di Masjid Istqlal.
JAKARTA -- Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah yang jatuh pada 22 April 2023 dirayakan seluruh umat Islam di Indonesia. Masjid Istiqlal jadi salah satu tempat yang paling banyak dituju untuk pelaksanaan shalat id.
Sejak Jumat (21/4) malam, sudah banyak jamaah yang memilih langsung bermalam di Masjid Istiqlal. Namun, kepadatan mulai terlihat beberapa saat menjelang adzan Subuh yang berkumandang sekitar 04.35.
Jamaah yang datang bukan cuma mereka yang tinggal di sekitar Istiqlal dan datang berjalan kaki. Banyak jamaah dari jauh dan membawa kendaraan pribadi, tidak sedikit pula yang memakai kendaraan umum.
Mereka yang datang membawa kendaraan ada yang memilih parkir basement, ada pula yang memilih parkir di luar agar lebih mudah ke luar. Jamaah yang memakai KRL mayoritas turun di Stasiun Juanda.
"Senang saja saya shalat di Istiqlal, lebih terasa, hampir setiap tahun kalau sempat," kata Hanif (36), salah satu jamaah yang datang dari Depok membawa kendaraan umum dan membawa ransel, Sabtu (22/4).
Mengingat banyak tamu-tamu VVIP yang datang, jamaah harus pula melewati metal detector sebelum masuki Istiqlal. Meski begitu, masih tampak beberapa penjual plastik sebagai tempat alas kaki jamaah.
Ruangan utama shalat langsung dipenuhi jamaah begitu adzan Subuh selesai dikumandangkan. Sebab, ribuan jamaah yang datang berebut dan berusaha untuk mendapat baris shalat yang paling depan.
Alhasil, banyak jamaah yang akhirnya harus rela melaksanakan shalat di kanan, kiri dan belakang ruang utama (tanpa karpet). Meski begitu, pelaksanaan shalat Subuh di Masjid Istiqlal tetap berjalan penuh khidmat. (Wahyu Suryana) Baca Selengkapnya';