Kendaraan yang mengangkut pemudik mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas tol Cipali Km 74 arah Palimanan, Jawa Barat, Selasa (18/4/2023). | Republika/Edwin Dwi Putranto
Satu kendaraan minibus yang mengangkut lima orang pemudik tujuan Ngawi, Jawa Timur itu terlibat kecelakaan dengan mobil truk pengangkut barang. Kecelakaan diduga akibat supir truk mengantuk sehingga lepas kendali dan menabrak mobil minibus. | Republika/Edwin Dwi Putranto
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun akibat kecelakaan itu sempat terjadi kemacetan hingga 2 kilometer. yang mengangkut pemudik mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas tol Cipali Km 74 arah Palimanan, Jawa Barat, Selasa (18/4/2023). Sat | Republika/Edwin Dwi Putranto
Jalan tol Jakarta Cipali memiliki rerata kecelakaan yang cukup tinggi. | Republika/Edwin Dwi Putranto
Selama 2022 terjadi 302 kecelakaan dengan jumlah korban mencapai ratusan orang luka. | Republika/Edwin Dwi Putranto
Kecelakaan lalulintas di Tol Cipali sepanjang 2022 telah merenggut 46 korban jiwa | Republika/Edwin Dwi Putranto

Peristiwa

Kecelakaan di Jalur Mudik Tol Cipali

Sebuah minibus terperosok ke dalam saluran air setelah tabrakan.

PURWAKARTA -- Kendaraan yang mengangkut pemudik mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas tol Cipali Km 74 arah Palimanan, Jawa Barat, Selasa (18/4/2023).

Satu kendaraan minibus yang mengangkut lima orang pemudik tujuan Ngawi, Jawa Timur itu terlibat kecelakaan dengan mobil truk pengangkut barang.

Kecelakaan diduga akibat supir truk mengantuk sehingga lepas kendali dan menabrak mobil minibus. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun akibat kecelakaan itu sempat terjadi kemacetan hingga 2 kilometer.

Tol Cipali memiliki tingkat kecelakaan lalu lintas yang tinggi. Sepanjang tahun 2022 telah terjadi 302 kecelakaan. 

Jika diakumulasikan, tercatat selama 2022 ini ada 497 korban mengalami luka ringan, 183 luka berat, dan 46 korban tewas di lokasi kejadian.

  ';