Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan paparan pada rapat kerja dengan Komisi VI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). Rapat tersebut membahas evaluasi kinerja kementerian BUMN tahun 2022. | Republika/Prayogi.

Peristiwa

Rapat Kerja dengan Komisi V, Erick Paparkan Kinerja BUMN

Laba konsolidasi BUMN mencapai Rp 303,7 triliun pada 2022 atau lebih dari 2 kali laba tahun lalu.

JAKARTA -- Menteri BUMN Erick Thohir mengikuti rapat kerja dengan Komisi VI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). Rapat tersebut membahas evaluasi kinerja kementerian BUMN tahun 2022.

photo
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan paparan pada rapat kerja dengan Komisi VI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). Rapat tersebut membahas evaluasi kinerja kementerian BUMN tahun 2022. - (Republika/Prayogi.)

 

Dalam rapat disampaikan Kinerja perusahaan-perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terbilang moncer sepanjang 2022. Dalam laporan unaudited, laba konsolidasi BUMN mencapai Rp 303,7 triliun pada 2022 atau melonjak Rp 179 triliun dari 2021 yang sebesar Rp 125 triliun.

photo
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan paparan pada rapat kerja dengan Komisi VI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). Laba konsolidasi BUMN mencapai Rp 303 triliun. - (Republika/Prayogi.)

 

"Alhamdulillah kalau kita lihat dari 12 klaster yang kita miliki, sektor jasa keuangan yang memang paling tinggi kontribusinya, (laba) BRI hampir di atas Rp 50 triliun, BTN di atas Rp 3 triliun, BNI di atas Rp 18 triliun, dan Bank Mandiri di atas Rp 44 triliun," ujar Erick saat rapat kerja (raker) dengan Komisi VI DPR di Gedung DPR, Jakarta, Senin (13/2/2023).

photo
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan paparan pada rapat kerja dengan Komisi VI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). Laba ini dua kali lipat lebih dari laba tahun lalu - (Republika/Prayogi.)

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo (Tiko) dan Pahala Nugraha Mansury mendapat tugas masing-masing membawahi enam klaster tersebut. Erick menyampaikan keuntungan juga berhasil diraih BUMN-BUMN jasa asuransi dan dana pensiun, mulai dari IFG, Taspen, hingga ASABRI yang saat ini sudah kembali sehat. Sementara, PT Reasuransi Indonesia masih memerlukan perhatian. 

photo
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan paparan pada rapat kerja dengan Komisi VI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). Sektor jasa keuangan memberikan kontribusi tertinggi pada perobehan laba BUMN - (Republika/Prayogi.)

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat