Kyle Walker-Peters, (kanan), berduel dengan Cole Palmer pada laga perempat final Piala Liga Inggris antara Southampton dan Manchester City di St Marys stadium, Southampton, Inggris, Rabu (12/1/2023) . (AP Photo/Alastair Grant) | AP Photo/Alastair Grant

Peristiwa

Piala Liga: Manchester City Tersingkir oleh Southampton

The Citizens kalah 2-0 oleh Southampton yang berada di dasar klasemen Liga Primer.

SOUTHAMPTON -- Manchester City tersingkir dari Piala Liga setelah menderita kekalahan mengejutkan 2-0 dari Southampton di St Mary's pada laga perempat final, Kamis (12/1) dini hari WIB.

photo
Mohammed Salisu (atas) berduel dengan striker Manchester City Erling Haaland pada laga perempat final Piala Liga Inggris antara Southampton dan Manchester City di St Marys Stadium, Southampton, Inggris, Rabu (12/1). (AP Photo/Alastair Grant) 

 

Southampton, terbawah di klasemen Liga Primer Inggris, mencetak dua gol pada babak pertama melalui Sekou Mara dan Moussa Djenepo, sedangkan City tidak pernah serius mengancam untuk kembali ke pertandingan.

 

photo
Citys Phil Foden (kiri) berebut bola dengan James Ward-Prowse pada laga perempat final Piala Liga Inggris antara Southampton dan Manchester City di St Marys Stadium, Southampton, Inggris, Rabu (12/1/). (AP Photo/Alastair Grant)

 

City, yang telah memenangkan Piala Liga enam kali sejak 2014, gagal mencatatkan tembakan tepat sasaran. Masuknya pemain pengganti Kevin De Bruyne dan Erling Haaland di babak kedua gagal memicu kebangkitan tim asuhan Pep Guardiola.

 

photo
Striker Manchester City Erling Haaland menendang bola pada laga perempat final Piala Liga Inggris antara Southampton dan Manchester City di St Marys Stadium, Southampton, Inggris, Rabu (12/1). (AP Photo/Alastair Grant)

 

The Soton memenangkan ketiga pertandingan timnya di kompetisi Piala Liga Inggris melawan Lincoln City, Crystal Palace, dan sekarang City.

 

photo
Pelatih Manchester Citys Pep Guardiola memberikan instruksi pada laga perempat final Piala Liga Inggris antara Southampton dan Manchester City di St Marys Stadium, Southampton, Inggris, Rabu (12/1). (AP Photo/Alastair Grant)

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat