Petugas polisi memeriksa bangkai bus yang memgalami kecelakaan tunggal di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) pada Senin (16/5/2022). | Dok. PJR Dirlantas Polda Jatim

Nusantara

Sopir Bus Tol Surabaya-Mojokerto Memakai Sabu

Bus Ardiansyah mengalami kecelakaan tunggal dari Yogyakarta menuju ke Surabaya.

SURABAYA -- Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Jawa Timur, Kombes Latief Usman mengungkapkan, pengemudi bus PO Ardiansyah berinisial AF berkendara dalam keadaan menggunakan narkotika jenis sabu. Bus tersebut mengalami kecelakaan di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) pada Senin (16/5) dan mengakibatkan 14 penumpangnya meninggal dunia.

Latief mengatakan, AF belum ditetapkan sebagai tersangka. Pihaknya masih mendalami dan terus menggali informasi dari pengemudi berinisial AF tersebut.  "Dari pengakuan pengemudi, ada indikasi pengemudi mengkonsumsi narkotika jenis sabu," kata Latief di Mapolda Jatim, Surabaya, Selasa (17/5).

Latif melanjutkan, dugaan penggunaan sabu dikuatkan oleh hasil tes urine AF. Polisi masih akan berkoordinasi dengan Direktorat Narkoba untuk mengetahui secara pasti kapan dan di mana AF menggunakan barang berbahaya itu.

Kepala Polda Jatim Inspektur Jenderal Nico Afinta pada Senin mengatakan, sopir bus pariwisata tersebut berpotensi menjadi tersangka. Hal itu akan ditentukan dalam penyelidikan lanjutan polisi. “Sopir berpotensi jadi tersangka karena menyebabkan kecelakaan hingga meninggal dunia," kata Nico.

photo
Petugas polisi memeriksa bangkai bus yang memgalami kecelakaan tunggal di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) pada Senin (16/5/2022). Kecelakaan tersebut mengakibatkan 13 penumpang bus meninggal dunia. - (Dok. PJR Dirlantas Polda Jatim)

Bus Ardiansyah mengalami kecelakaan tunggal dalam perjalanan dari Yogyakarta menuju ke Surabaya sekitar pukul 06.15 WIB. Saat kejadia, bus dengan 25 orang rombongan wisata itu melaju dengan kecepatan sedang di jalur lambat. Namun saat tiba di KM 712+200 A, kendaraan oleng ke kiri dan menabrak tiang pesan sehingga terguling.

Akibatnya, 14 orang dinyatakan meninggal dunia dan 19 orang lainnya menderita luka berat. Sebagian besar korban adalah warga Benowo, Kecamatan Pakal, Surabaya. Sebanyak 13 korban telah dikebumikan di desanya pada Senin sore hingga petang. Sementara korban luka masih dirawat intensif di sejumlah rumah sakit di Mojokerto.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengharapkan perawatan terbaik bagi para korban. Eri pun meminta Dinas Kesehatan Kota Surabaya berkoordinasi dengan Pemda Mojokerto terkait penanganan pasien tersebut. "Saya ingin pelayanan yang terbaik buat warga Surabaya. Tolong kooordinasikan, juga bawa dokter spesialis bedah ke beberapa rumah sakit tempat korban dirawat," kata Eri, Selasa (17/5).

photo
Proses penguburan salah satu jenazah kecelakan maut Tol Surabaya-Mojokerto di Malam Islam Benowo, Surabaya, Senin (16/5). - (Dadang Kurnia/Republika)

Eri juga mengaku sudah meminta dokter di Surabaya berkoordinasi guna membantu penanganan korban yang dirawat di sejumlah RS di Mojokerto. Ia berharap, apabila dimungkinkan, korban yang merupakan warga Kota Pahlawan itu dapat dievakuasi untuk dirawat di RS Surabaya.

"Karena setelah dibawa ke Surabaya ini keluarga lebih tenang. Jadi harapannya perjalanan keluarga ke Mojokerto ini kan ada pengalaman traumanya, kalau nyetir jarak jauh juga kasihan," ujarnya.

Selain itu, kata dia, apabila seluruh korban itu dapat dirawat di RS Surabaya, maka pihaknya bisa memantau kondisi kesehatan secara langsung. Rencananya, jika memungkinkan para korban itu dirawat di RSUD dr Soewandhie dan RSUD Bhakti Dharma Husada (BDH). "Tapi kita lihat dulu apa bisa dibawa atau tidak, karena kita juga melihat kondisi pasien," kata dia.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Wajib Masker Dilonggarkan

Pelonggaran wajib masker menjadi bagian program transisi dari pandemi menuju endemi Covid-19.

SELENGKAPNYA

Warung Pangan BUMN Sediakan Minyak Goreng Rakyat 

Lutfi berharap program itu dapat memperbanyak ketersediaan minyak goreng curah.

SELENGKAPNYA

Gereja Kutuk Arogansi Polisi Israel 

Rekaman kamera menunjukkan pasukan Israel menyerbu gedung tempat jenazah Abu Akleh disemayamkan.

SELENGKAPNYA