Pemain Manchester City Bernardo Silva (kiri) membawa bola di tengah bayang-bayang pemain Real Madrid Vinicius Junior (kanan) pada 26 April 2022. | EPA-EFE/PETER POWELL

Olahraga

Menanti Pelampiasan Amarah Manchester City di Etihad Stadium

Dengan mengantongi 83 poin, Manchester City unggul sebiji angka atas the Reds di urutan kedua.

MANCHESTER -- Manchester City baru saja menelan pil pahit. Secara dramatis, the Citizens gagal lolos ke final Liga Champions musim ini. Skuad polesan Pep Guardiola tak bisa melewati adangan Real Madrid. Dalam dua leg, sang wakil Inggris kalah agregat 5-6 dari Madrid.

Kekecewaan mendalam dirasakan Riyad Mahrez dan rekan-rekan. Hingga menit ke-89 di Santiago Bernabeu, mereka sempat unggul agregat 5-3 atas El Real. Namun, gol Rodrygo Goes pada menit ke-90 dan 91 membuat agregat menjadi imbang 5-5.

Duel memasuki perpanjangan waktu. Los Blancos mendapatkan penalti. Karim Benzema yang menjadi algojo menunaikan tugasnya dengan baik. Pep menegaskan, timnya butuh waktu untuk menenangkan diri. Kini, satu-dua hari telah dilewati. Ada agenda lain menunggu awak Manchester Biru.

"Kami akan bangkit, kami akan bangkit. Para pemain memberikan segalanya, kami sangat dekat (dengan final), tapi pada akhirnya, kami tidak bisa melakukannya. Dalam sejarah, di semua olahraga, situasi seperti ini terjadi," kata eks juru taktik Bayern Muenchen dan Barcelona itu, dikutip dari laman resmi klub, Jumat (6/5).

Tak ada gunanya tenggelam dalam penyesalan. Gabriel Jesus dan rekan-rekan sepenuhnya mengalihkan fokus ke ranah domestik. Mereka sedang bersaing dengan Liverpool mengejar trofi Liga Primer Inggris. City masih di singgasana. Dengan mengantongi 83 poin, anak asuh Pep unggul sebiji angka atas the Reds di urutan kedua. Tersisa empat pertandingan lagi.

Berikutnya, Manchester Biru berhadapan dengan Newcastle United. The Magpies siap menjadi sasaran amukan anak asuh Guardiola. Kebetulan, duel ini berlangsung di Stadion Etihad, markas the Citizens, Ahad (8/5) malam WIB.

City trengginas saat berhadapan dengan lawan yang sama, pada Desember tahun lalu. Sang juara bertahan membungkam Newcastle empat gol tanpa balas di St James Park. Namun, situasi saat ini berbeda.

Kubu tamu telah melakukan perombakan skuad sejak bursa transfer Januari 2022. Ada banyak pemain berkelas di kamar ganti tim tersebut. Kehadiran sosok Eddie Howe juga berpengaruh.

Perlahan tapi pasti, Howe menjauhkan Newcastle dari zona merah. Kini, Jonjo Shelvey dkk butuh satu kemenangan lagi untuk berada di posisi aman. Tambahan tiga poin otomatis membuat the Magpies selamat dari degradasi.

Setelah merasakan empat kemenangan beruntun, Newcastle akhirnya kembali menuai kekalahan. Pekan lalu, pasukan hitam putih takluk 0-1 dari Liverpool. Jelas, Howe tak ingin mereka mendapatkan hasil minor di partai selanjutnya.

"Ada hal positif yang bisa diambil (dari kekalahan kontra Liverpool). Kami menetapkan standar sangat tinggi. Saya sedikit kecewa dengan penampilan secara umum, pekan depan kami harus lebih baik," ujar arsitek 44 tahun itu, dikutip dari mirror.co.uk, beberapa hari lalu.

Tiga laga tersisa menjadi penentu nasib Newcastle. Dimulai dari duel melawan City, kemudian Arsenal. Pada matchday pamungkas, the Magpies bertemu Burnley.

Howe memastikan anak asuhnya siap memberikan segalanya. Dimulai dari partai berkelas di Etihad, akhir pekan. "Kami masih mengejar poin tambahan dan ingin naik di klasemen di liga. Jadi, itulah yang saya cari dari tiga pertandingan terakhir," tutur eks pelatih AFC Bournemouth itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Manchester City (mancity)

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Idul Fitri 2023 Diprediksi Berbeda

Kemenag berharap awal Syawal selalu bersama.

SELENGKAPNYA

Buya Yahya-Derry Sulaiman Luncurkn Lagu Damai Bersama

Lagu Damai Bersama yang disampaikan Buya Yahya dan Derry Sulaiman mengajak semua orang menguatkan persatuan.

SELENGKAPNYA

Asian Games 2022 di Cina Resmi Ditunda

Nama dan lambang Asian Games ke-19 di Cina tidak berubah.

SELENGKAPNYA