Petugas merapikan tempat duduk di salah satu asrama di Gedung BRSPDSN Wyata Guna, Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Rabu (7/7/2021). Pemerintah Kota Bandung bersama pihak BRSPDSN Wyata Guna mengalihfungsikan lima asrama dan mess dengan kapasitas sekitar 30 o | REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA

Jawa Barat

Banyak Warga Jabar Meninggal Saat Isoman

Menurut Ridwan Kamil sekitar 90 warga Jabar meninggal dunia saat isoman di rumah.

BANDUNG  -- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, mengaku sedih atas banyaknya warga Jabar yang meninggal dunia saat menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah. Berdasarkan data, sekitar 90 warga Jabar meninggal saat isoman.

"Saya titip juga ke Panglima (Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto) untuk penguatan di Babinsa. Karena ada 300 orang yang meninggal dunia saat isolasi mandiri se-Indonesia. Sekitar 90 orangnya di Jabar," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil saat Penyerahan bantuan berupa 70 tempat tidur rumah sakit kepada Rumah Sakit Dustira, Rabu petang (7/7). "Saya sedih mendengar data itu," kata Emil.

Emil meminta Pangdam III/Siliwangi memberikan arahan agar minimal Babinsa bisa terus melakukan pengawasan khususnya di desa-desa. Selain meminta Pangdam III/Siliwangi untuk memperkuat peran Babinsa dalam penanganan Covid-19, Emil pun mengucapkan terima kasih kepada dokter, tenaga kesehatan, dan semua pihak, yang tanpa lelah dan henti menangani pasien Covid-19 di RS Dustira.

"Sehingga jangan ada rakyat kita yang meninggal dunia tanpa kehadiran negara. Saya kira itu penguatan yang harus diperkuat juga," katanya.

photo
Pengunjung berdoa di tempat pemakaman khusus jenazah positif Covid-19 di TPU Cikadut, Kota Bandung, Senin (28/6/2021). Seiring melonjaknya kasus Covid-19 di Kota Bandung, jenazah yang dimakamkan di tempat tersebut terus memenuhi lahan pemakaman. Seluas dua hektar lahan disiapkan pemkot Bandung di TPU Cikadut. Lahan seluas itu diperkirakan cukup untuk menampung sekitar lima ribu liang lahat. - (Edi Yusuf/Republika)

Menurut Emil, penguatan rumah sakit rujukan Covid 19 perlu dilakukan secara gotong royong. Semua pihak, khususnya BUMD Jabar, harus turun tangan menangani pandemi Covid-19.

"Dalam suasana kedaruratan, kita terus berupaya mendahulukan yang urgensi dengan segala dukungan yang bisa kita lakukan. Dengan 70 bed untuk minimal di Zona Bandung Raya ini agar segera terlayani,” kata Emil.

"Kepala Biro BUMD sudah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Kesehatan untuk menambah kekuatan rumah sakit, yang hari ini tentunya mendapat tekanan perawatan pasien COVID-19 yang cukup besar," imbuhnya.

Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto mengatakan, bantuan berupa 70 tempat tidur rumah sakit sangat bermanfaat untuk memperkuat pelayanan pasien Covid-19 di RS Dustira. Budi mengatakan, dengan adanya tambahan 70 tempat tidur rumah sakit diharapkan dapat menambah kekompakan dari semua elemen dalam membantu menangani pandemi COVID-19. 

“Tentu kita bersama-sama, together we can, saya yakin itu. Kalau kita bersama-sama, kita kompak, kita solid, saya yakin kita akan mengatasi ini dengan baik. Oleh sebab itu, kami sekali lagi selaku dari Pangdam Siliwangi, saya all out dalam hal ini untuk melaksanakan tugas kami,” katanya.

photo
Warga memberikan paket makanan untuk warga yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya di Jalan Gunung Batu, Sukaraja, Kota Bandung, Selasa (6/7/2021). Kepala Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Ganip Warsito mengimbau daerah untuk segera membangun tempat isolasi pasien Covid-19 terpusat di tingkat desa atau kelurahan hingga tingkat kecamatan guna menurunkan bed occupancy rate (BOR) atau tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit. Foto: Republika/Abdan Syakura - (REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA)

Contoh kasus warga Jabar meninggal dunia saat isoman terjadi di Kota Depok. Tercatat, 100 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Perumahan Villa Mutiara Cinere Depok melakukan isolasi mandiri (isoman) dan satu orang dilaporkan meninggal dunia.

Satgas Penanganan Covid-19 bersama aparat kepolisian Polsek Limo pun melakukan pembatasan pergerakan keluar masuk atau lockdown di perumahan yang berada di Kelurahan Grogol, Kecamatan Limo, Kota Depok.

"Berdasarkan laporan, terdapat satu warga yang meninggal dunia saat melakukan isoman. Warga tersebut merupakan pendatang usai melakukan perjalanan dari Madura. Warga tersebut merasakan gejala terpapar Covid-19 dan memutuskan isolasi di rumah adiknya di perumahan tersebut. Saat istrinya mengantarkan makanan baru diketahui meninggal dunia di dalam kamar," ujar Kapolsek Limo Kompol Tata Irawan di Mapolsek Limo, Kota Depok, Rabu (7/7).

Menurut Tata, atas kejadian tersebut, Polsek Limo telah berkoordinasi dengan Puskesmas maupun Satgas Penanganan Covid-19 tingkat kecamatan dan kelurahan melakukan pengawasan. Tata melanjutkan, untuk warga lainnya yang terkonfirmasi positif Covid-19 saat ini sedang melakukan isoman di rumah masing-masing.

photo
Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Bandung Ema Sumarna (kedua kiri) memberikan bantuan beras saat meninjau tempat isolasi mandiri di salah satu sekolah di Jalan Gunung Batu, Sukaraja, Kota Bandung, Selasa (6/7/2021). - (REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA)

Angka kematian masyarakat akibat Covid-19 memang terus menanjak. Pada Rabu (7/7) kemarin, rekor tercatat dengan 1.040 kematian dalam satu hari, tertinggi selama pandemi melanda Indonesia.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, tingginya angka kematian merupakan imbas dari lonjakan penambahan kasus positif yang sangat signifikan. Pemerintah, ujarnya, terus mengupayakan solusi untuk menekan angka penularan dan mengurangi kematian akibat Covid-19.

"Saya juga ingin ingatkan apabila ada anggota masyarakat merasa gejala mirip Covid-19, segera pergi ke puskesmas terdekat. Jika setelah didiagnosis positif dan gejalanya ringan, maka lakukanlah isolasi mandiri segera dengan komunikasi intensif dengan puskesmas setempat untuk pengawasannya," ujar Wiku.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat