Koleksi modest wear dari Zyta Delia | Instagram/Zytadeliaofficial

Gaya Hidup

Beragam Sentuhan Gaya di Modest Wear

Saat ini untuk produk scarf masih memiliki peminat yang tinggi.

Setelah hadir di beberapa kota di Tanah Air, jenama modest wear Zyta Delia kini hadir di Jakarta, dengan membuka gerai pertamanya di FX Sudirman. Zyta Delia Rahmah selaku pemilik dari jenama mengatakan ingin meluaskan jangkauan pasar modest wear di Indonesia.

“Keunggulan kita bahan mengembangkan sendiri fabric-nya, jadi mungkin gak ada di brand lain, kalau inspirasi bisa dari tren sama dari aku sendiri,” kata Zyta dalam peluncuran gerai di FX Sudirman, Jakarta, Kamis (10/8/2023). Zyta mengatakan, desain Zyta Delia biasanya digemari wanita usia dewasa muda, dari mulai 25 sampai 35 tahun. Umumnya mereka merupakan wanita yang bekerja ataupun ibu-ibu muda.

Zyta Delia juga dikenal lewat ciri khas dari scarf-nya, baik polos maupun motif. Menurut Zyta, untuk scarf bernuansa hitam mungkin memang agak sedikit lebih keras karena faktor tintanya. Tetapi, untuk warna-warna lain, biasanya akan lebih lembut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ZYTA DELIA OFFICIAL (@zytadeliaofficial)

 

Kemudian teksturnya tidak membuat gerah dipakai seharian dan tegak di kepala. Salah satu koleksi scarf hendak menonjolkan keindahan alam Ranu Pani atau sebuah danau yang terletak di Jawa Timur.

Gambaran keindahan pemandangan alam tersebut menjadi motif untuk scarf delapan warna dengan tetap diberi sentuhan khas brand Zyta Delia. “Itu desa wisata memang indah banget aku gambarkan sebagai lukisan karena tertarik menggali lebih dalam, tapi tetap ada sentuhan Zyta Delia yang ada monogramnya,” kata Zyta.

Konsep dari gerai pertamanya di Jakarta ini adalah menghadirkan one stop shopping karena tidak hanya menawarkan busana dan scarf, tetapi juga pelengkap lain, seperti tas, sepatu dan aksesori. Ada koleksi bros, ikat pinggang yang juga bisa dipadupadankan dengan beragam koleksi busana. Zyta menyampaikan, brand-nya juga menawarkan bahan berkualitas dengan harga masih terjangkau, seperti scarf polos dibanderol mulai dari Rp 150 ribuan sampai Rp 800 ribuan untuk baju dengan model dress.

Tip Padu Padan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ZYTA DELIA OFFICIAL (@zytadeliaofficial)

Saat ini modest wear untuk para Muslimah sudah menawarkan beragam pilihan agar mudah dipadu padan. Muslimah dapat memilih model atasan dipadu dengan bawahan yang cocok atau dress dengan warna-warna sesuai preferensi mereka.

Menurut Zyta, saat ini untuk produk scarf masih memiliki peminat yang tinggi. Tetapi untuk koleksi tas yang baru dirilis dalam tiga tahun ini, juga mulai menunjukkan peningkatan peminat. “Kita lebih banyak warna soft untuk nuansa bold sebagai pelengkap karena hitam juga masih banyak yang suka,”’ kata Zyta.  

ia pun berbagi tip untuk tiga inspirasi haya bagi segmen wanita dewasa muda, sebagai berikut.

1. Formal

Untuk kesan formal atau bagi yang bekerja ke kantor, bisa memilih nuansa bold dengan atasan blouse berbahan satin warna hitam. Untuk bawahannya dapat memilih celana berwarna sama berbahan poliester.

Gaya ini juga bisa dipercantik dengan penggunaan bros di bagian dada baju dan belt cokelat muda sebagai ikat pinggang. “Atasan sama bawahan beda karakter, tapi nuansa bold untuk formal, scarf bisa lebih pattern (motif-Red), pakai belt terus bawa tas laptop,” kata Zyta.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ZYTA DELIA OFFICIAL (@zytadeliaofficial)

2. Smart Casual 

Gaya kedua dengan kesan smart casual bisa cocok untuk berbagai kesempatan. Hal itu baik pergi bekerja, jalan-jalan santai ataupun cenderung formal. Gaya ini memadukan blouse warna putih dibalut cardigan hijau muda bermotif dan celana putih. 

Pemilihan celana juga bisa lebih bermotif atau warna lain seperti cokelat muda, bergantung selera. Sementara untuk scarf-nya bisa memilih warna lebih peachy, tetapi jika tidak ingin bermain warna, dapat kembali memilih warna senada dengan cardigan, yaitu hijau lembut. “Kalau gak mau pake kardigan juga masih oke banget buat kerja, ngemal, main, makin pede tampilannya feminin manis anggun,” ujar dia.

 

3. Glamor

Inspirasi ketiga yaitu sedikit lebih glamor yang cocok untuk acara-acara seperti pesta, kondangan, atau undangan gelaran resmi. Muslimah bisa memilih dress dengan pattern bold hitam, dipercantik bros pada bagian dada. Kemudian scarf yang juga bermotif, tetapi kalau kurang nyaman jika semuanya bermotif dapat memilih scarf polosan.

“Ada sentuhan brochie dan sepatu Zyta heels buat segala acara, aku jalan-jalan juga tetap pakai ini, dan nggak lupa tas bernuansa bold,” kata dia menambahkan.

 

 

 
Saat ini modest wear untuk para Muslimah sudah menawarkan beragam pilihan agar mudah dipadu padan.
 
 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat