Lensa Ramadhan
Bogor Ngaos Al-Quran
Mensyiarkan Al-Quran di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah.
Sejumlah umat muslim membaca Al-Quran pada kegiatan Bogor Ngaos Al-Quran di Lawang Salapan, Kota Bogor, Jawa Barat.
Kegiatan Bogor Ngaos yang berarti Ngaji On The Street Al-Quran diikuti sebanyak 1.000 peserta dari 63 komunitas itu bertujuan untuk mensyiarkan Al-Quran di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah.
Pelaksanaan ini baru dimulai pukul 07.00 WIB dan selesai pukul 10.25 WIB.
Para jamaah yang datang masing-masing membaca Surat Al-Baqarah, satu juz di sekitar monumen Lawang Salapan hingga Pedestrian Kebun Raya.
Meski cuaca Kota Bogor sangat terik, namun para peserta tampak sangat khusyuk. Selain membaca surat Al-Baqarah, ribuan jamaah juga melakukan doa bersama, dan Salawat.
Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.
Mutiara Ramadhan
Sesungguhnya di dalam surga ada satu pintu yang disebut dengan Ar-Rayyan, yang pada Hari Kiamat orang-orang yang berpuasa masuk ke surga melalui pintu tersebut... HR ALBUKHARI No.1896
HIKMAH RAMADHAN
Memahami Makna Ramadhan
Ramadhan hadir untuk membakar dosa-dosa para hamba Allah.
Ramadhan hadir untuk membakar dosa-dosa para hamba Allah.