
Lensa Ramadhan
Meriahnya Pawai Obor Menyambut Bulan Suci Ramadhan
Pawai obor bertemakan “Tahrib Ramadhan 1443 Hijriyah”.
Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, ribuan warga Kabupaten Bogor di wilayah Puncak turun ke jalan untuk mengikuti pawai obor bertemakan “Tahrib Ramadan 1443 Hijriyah”.

Awalnya warga berkumpul di Masjid Harokatul Jannah untuk melakukan perjalanan dari titik awal Gadog, melintasi Cibogo, Cipayung, Limalang, Kopo, Cisarua, dan titik akhir di rest area anggraeni Cisarua, Kabupaten Bogor.

Warga sangat antusias meramaikan dari kalangan komunitas, pondok pesantren, majelis taklim, ormas kepemudaan dan masyarakat yang tinggal di jalur puncak turut dalam kegiatan tersebut.

Pawai obor makin meriah dengan lantunan zikir dan salawat yang ditujukan kepada baginda Nabi Besar Muhammad SAW dan Zikir serta doa bersama agar pandemi Covid-19 di Indonesia berakhir.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.
Mutiara Ramadhan
Sesungguhnya di dalam surga ada satu pintu yang disebut dengan Ar-Rayyan, yang pada Hari Kiamat orang-orang yang berpuasa masuk ke surga melalui pintu tersebut... HR ALBUKHARI No.1896
HIKMAH RAMADHAN

Memahami Makna Ramadhan
Ramadhan hadir untuk membakar dosa-dosa para hamba Allah.
Ramadhan hadir untuk membakar dosa-dosa para hamba Allah.