Orang tua siswa mengambil soal Penilaian Akhir Semester (PAS) semester ganjil tahun pelajaran 2021/2022 karena pembelajaran dilaksanakan secara daring menyusul adanya kasus COVID-19 di SD Negeri 11 Pemecutan, Denpasar, Bali, Selasa (30/11/2021). | ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/wsj.

Nasional

Nadiem: PTM Jadi Prioritas Kemendikbudristek

PTM penting bagi sistem pendidikan di Indonesia untuk memitigasi learning loss yang sudah cukup gawat.

JAKARTA -- Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) mengatakan, pihaknya terus mendorong kebijakan untuk pembelajaran tatap muka (PTM). Terutama, aturan yang terdapat dalam surat keputusan bersama (SKB) Empat Menteri.

"Kami akan terus mendorong kerangka kebijakan untuk memastikan dalam waktu dekat," ujar Nadiem dalam rapat kerja dengan Komisi X DPR, Rabu (1/12).

Ia mengatakan, PTM menjadi salah satu hal penting bagi sistem pendidikan di Indonesia, khususnya untuk mengurangi dan memitigasi learning loss yang sudah cukup gawat darurat sekarang. Karena itu, Kemendikbudristek akan terus menyelesaikan SKB 4 menteri yang akan turut mengatur PTM di tengah pandemi.

Terkait klaster Covid-19 di satuan pendidikan yang melaksanakan PTM terbatas, Kemendikbudristek menegaskan, PTM terbatas dilakukan tanpa paksaan. “Kunci pencegahan penularan adalah disiplin penerapan dan pelaksanaan protokol kesehatan dari semua pihak," ujar Plt Kepala Biro Humas Kemendikbudristek Anang Ristanto.

photo
Orang tua siswa mengambil soal Penilaian Akhir Semester (PAS) semester ganjil tahun pelajaran 2021/2022 karena pembelajaran dilaksanakan secara daring menyusul adanya kasus Covid-19 di SD Negeri 11 Pemecutan, Denpasar, Bali, Selasa (30/11/2021). Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar mendata 31 siswa SD dan SMP serta enam guru terjangkit Covid-19 sehingga 19 sekolah menghentikan pembelajaran tatap muka (PTM) untuk sementara. - (ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/wsj.)

Anang menjelaskan, upaya pencegahan penularan Covid-19 saat PTM terbatas dilakukan melalui kerja sama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 sesuai aturan di dalam SKB Empat Menteri. Selain itu, pemerintah melakukan pengawasan penerapan protokol kesehatan harian. 

Dia menjelaskan, daftar tilik dan pelaporan hasil observasi temuan gejala Covid-19 harian itu dilakukan oleh Satgas Covid-19 satuan pendidikan melalui aplikasi Survey PTM yang sudah ada dan dilengkapi dengan fitur pelaporan kasus suspek. "Yang terhubung dengan Puskesmas, Dinkes, dan Disdik, serta juga dengan pusat, yakni Kemendikbudristek dan Kemenkes," kata dia. 

Dalam sistem pendataan Kemendikbudristek yang baru, Anang mengatakan, data seluruh warga satuan pendidikan sudah terintegrasi dengan aplikasi PeduliLindungi. Dengan terintegrasinya data tersebut, satuan pendidikan akan mendapatkan notifikasi melalui WhatsApp jika ada warga sekolahnya yang masuk dalam daftar hitam. 

Kasus positif Covid-19 klaster PTM ditemukan di Pekanbaru, Provinsi Riau, dan jumlahnya terus bertambah. Selain itu, kasus lain ditemukan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). 

Kasus Covid-19 juga ditemukan di sejumlah satuan pendidikan tingkat sekolah dasar (SD) di wilayah Denpasar, Bali. Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Kadisdikpora) Denpasar sudah mengimbau sekolah-sekolah dasar untuk melakukan pembelajaran secara daring hingga dua pekan ke depan. 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat