Rakernas BKMT sebelum pandemi Covid-19. | Yasin Habibi/ Republika

Khazanah

BKMT Ingin Lebih Bermanfaat Bagi Bangsa

Selain memilih ketua umum, Muktamar BKMT membahas sejumlah isu kebangsaan.

JAKARTA -- Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) menggelar Muktamar IX pada 6-9 Oktober 2021. Di usianya yang telah menginjak 40 tahun, BKMT berharap dapat memberi lebih banyak manfaat bagi bangsa.

‘’Dalam usia kematangannya, BKMT diharapkan dapat berbuat lebih banyak, lebih produktif, serta lebih bermanfaat, sebagai bagian dari mencari ridha Allah SWT dan berbuat yang terbaik bagi diri sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara," kata Ketua Umum BKMT Ustazah Hj Syifa Fauzia saat pembukaan Muktamar IX BKMT yang digelar secara virtual, Kamis (7/10).

Ia menyebut, ada satu doa yang biasanya dipanjatkan oleh seseorang yang berusia matang atau 40 tahun. Doa ini diambil dari Alquran surah al-Ahqaf ayat 15. Dari doa tersebut, menurut dia, ada tiga hal utama yang dimohonkan kepada Allah SWT. Pertama, kemampuan bersyukur, mensyukuri nikmat Allah, yang menjadi kekuatan moral dan spiritual.

Harapan kedua adalah kemampuan kerja dan berbuat baik, sebagai kekuatan profesional yang mengharuskan penguasaan ilmu dan amal. Ketiga, dalam doa tersebut terkandung permohonan atas kemampuan menciptakan dan membangun generasi terbaik di masa depan.

"Inilah yang menjadi dasar program-program BKMT dilaksanakan. Kita telah menjadi saksi, bahwa BKMT adalah kekuatan umat yang disegani, telah merasuk hingga ke pelosok negeri," lanjutnya.

Ustazah Syifa juga menyebut, BKMT telah berupaya memberi pemahaman lebih serta meningkatkan kualitas majelis taklim. Majelis Taklim tidak hanya sebagai tempat belajar, tetapi juga kekuatan yang berpengaruh dalam peningkatan kualitas Muslimin dan Muslimat Indonesia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Syifa Fauzia (syifaf)

"Semangat dan motivasi yang tidak pernah luntur menjadi motor penggerak BKMT berkembang pesat di 33 provinsi, 400 lebih kabupaten, serta ribuan kecamatan di Indonesia," ujar dia.

Terkait muktamar, Ustazah Syifa menyebut ada beberapa agenda penting. ‘’Selain agenda utama, yaitu memilih ketua umum dan melantik kepengurusan BKMT pusat, muktamar juga akan menitikberatkan pada kerja sama Baznas dengan BKMT dalam membantu pemulihan UMKM di Indonesia," kata putri pendiri BKMT, almarhumah Prof Dr Hj Tutty Alawiyah ini.

Selain itu, lanjut dia, ada juga dialog terkait isu-isu nasional bersama Kementerian Agama dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta wawasan kebangsaan yang akan disampaikan oleh BNPT. Dalam forum muktamar kali ini, akan dikukuhkan pula kepengurusan PP BKMT.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat