Jorginho Chelsea ditantang oleh Everton Gylfi Sigurdsson, belakang, selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Everton di stadion Stamford Bridge di London, Senin, 8 Maret 2021. | AP/Glyn Kirk/POOL AFP

Olahraga

Misi Chelsea Hapus Kutukan

Chelsea akan meladeni Atletico di Stamford Bridge, London, Kamis (18/3) dini hari WIB.

LONDON -- Chelsea sudah mengamankan kemenangan 1-0 atas Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Namun, the Blues tak bisa dibilang aman. Sebab, klub asal London itu selalu gagal pada babak 16 besar dalam enam musim terakhir.

Chelsea tidak pernah melangkah lebih jauh sejak 2013/2014. Ketika itu, the Blues dihentikan oleh Atletico di semifinal, lawan yang kini kembali harus disingkirkan skuad asuhan Thomas Tuchel. Chelsea akan meladeni Atletico di Stamford Bridge, London, Kamis (18/3) dini hari WIB.

Ketika itu, Chelsea menahan imbang Atletico di Spanyol, tapi kemudian tumbang 1-3 di Stamford Bridge. Sejak saat itu, Chelsea selalu gagal pada babak 16 besar dengan kalah dalam empat pertandingan terakhir pada fase ini.

Kekalahan di kandang musim lalu dari Valencia merupakan satu dari empat kekalahan dalam 27 pertandingan terakhir the Blues melawan tim Spanyol. Klub milik Roman Abramovich ini tanpa kemenangan dalam lima pertandingan terakhir melawan klub-klub Spanyol di Stamford Bridge, sejak mengatasi Barcelona 1-0 pada leg pertama semifinal Liga Champions UEFA 2011/12. Chelsea juga hanya memenangkan tiga dari 13 pertandingan terakhir mereka melawan klub La Liga, baik kandang maupun tandang.

Oleh karena itu, Tuchel mengemban misi membawa Chelsea lolos sekaligus mematahkan kutukan di Liga Champions saat berhadapan dengan wakil-wakil Spanyol. Tuchel punya rekor bagus mendampingi tim sebelumnya melawan wakil dari negeri Matador. Eks pelatih Paris Saint-Germain ini mencatatkan dua kali menang dan tiga kali imbang. Belum lagi, Chelsea di bawah tangan dingin Tuchel tak terkalahkan dalam 13 pertandingan. Jadi, tak ada alasan untuk mengasah optimisme meraih hasil positif.

Yang mungkin dikhawatirkan pendukung Chelsea adalah soal efektivitas tim kesayangan mereka menuntaskan serangan. Timo Werner dkk sudah dua kali gagal mencetak gol dalam empat pertandingan terakhir.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Chelsea FC (chelseafc)

Tuchel mengaku, tak khawatir dengan kondisi tersebut. Ia menegaskan, timnya sudah melakukan hal yang benar di area yang tepat dan percaya proses yang dilalui timnya akan memberikan hasil.

"Kami di sini untuk membantu semua orang dan saat ini penting bagi kami untuk tetap fokus pada proses. Kami tidak bisa hanya melihat hasil dari bola yang masuk ke gawang atau tidak," kata Tuchel, dikutip dari laman resmi Chelsea, Selasa (15/3).

Tuchel wajib waspada, mengingat Atletico tampil impresif musim ini. Los Rojiblancos konsisten berada di puncak klasemen La Liga Spanyol, menjaga jarak dari kejaran Barcelona dan Real Madrid.

Skuad asuhan Diego Simeone lima kali lolos dari tujuh aksi mereka pada babak 16 besar. Klub asal ibu kota Spanyol itu juga sudah sembilan kali menang dalam 11 fase gugur melawan tim Inggris. Atletico tak terkalahkan dalam lima kunjungan terakhir ke Inggris. Yang mungkin masih diingat pencinta sepak bola adalah ketika musim lalu Atletico mempermalukan Liverpool 2-3 pada leg kedua 16 besar Liga Champions di Anfield untuk lolos ke delapan besar dengan agregat 4-2.

Fakta ini tak membuat Simoene besar kepala. Namun, pada saat yang sama ia juga optimistis akan mendapatkan hasil baik. "Leg kedua akan ketat dan sulit. Namun, itu sama dengan pertandingan Liga Champions lainnya," ujar Simeone, dikutip dari laman resmi UEFA, Selasa (16/3).

Kapten Atletico Koke menyerukan rekan setimnya untuk bisa menang dan mencetak paling tidak dua gol untuk lolos. "Kami harus berjuang dan bersaing. Kami pergi ke London untuk menang," kata Koke menegaskan.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat