Olahraga
Everton dan Manchester City Memburu Liverpool
Everton akan menjamu Manchester City di Stadion Goodison Park, Selasa (29/12) dini hari WIB.
LIVERPOOL -- Everton dan Manchester City sama-sama mengawali periode tersibuk di Liga Primer Inggris musim ini dengan kemenangan. Pada laga Boxing Day, akhir pekan lalu, City membungkam Newcastle United 2-0, sementara Everton menang tipis 1-0 atas Sheffield United. Torehan kemenangan itu membawa kedua tim memperbaiki posisinya di papan klasemen sementara Liga Primer Inggris.
City naik dua peringkat ke posisi kelima dengan nilai 26. Adapun the Toffees merangsek ke peringkat kedua dengan nilai 29, menyusul kegagalan Leicester City memetik poin penuh seusai ditahan imbang Manchester United 1-1 pada laga lainnya.
Namun, baik City maupun Everton tidak bisa berlama-lama menikmati kemenangan. Kurang dari 48 jam setelah tampil pada laga Boxing Day, kedua tim harus saling jegal pada laga pekan ke-16 Liga Primer Inggris. Everton akan menjamu City di Stadion Goodison Park, Liverpool, Selasa (29/12) dini hari WIB.
Kedua tim punya misi sama, memperkuat posisi di papan atas sekaligus memburu Liverpool di puncak klasemen. The Reds mengumpulkan nilai 31 sebelum berlaga melawan West Bromwich Albion, Senin (28/12) dini hari tadi. Jika menang, Liverpool akan berjarak lima poin dari Everton dan delapan angka dari City. Dua tim ini pastinya tak mau jarak dengan Liverpool terlalu jauh menjelang berakhirnya paruh pertama musim 2020/2021.
Pelatih City Pep Guardiola menyatakan tidak mau membuang kesempatan untuk makin mendekati Liverpool. Terlebih, the Citizens baru bertarung 14 kali atau punya satu laga sisa lebih banyak.
"Kami terus memperbaiki posisi di papan klasemen dan belum mau berhenti," ujar Guardiola seperti dilansir laman resmi klub, Ahad (27/12).
Kami akan menghadapi laga sulit di Goodison Park dan berusaha mengulangi performa apik seperti melawan Newcastle.PEP GUARDIOLA, pelatih Manchester City.
Pelatih asal Spanyol itu semringah atas performa anak-anak asuhnya pada laga kontra Newcastle. Mulai dari tempo permainan, penguasaan dan aliran bola, hingga pergerakan pemain begitu baik di mata Guardiola. Ia menilai, itu jadi penampilan terbaik City sepanjang musim ini.
Menghadapi Everton, City belum bisa diperkuat Gabriel Jesus dan Kyle Walker yang terjangkit Covid-19. Kebugaran Sergio Aguero juga masih diragukan. Andai tak bisa jadi starter, Guardiola tampaknya bakal memaksakannya masuk sebagai pemain pengganti.
Di sisi lain, Everton juga belum bisa diperkuat sejumlah penggawa andalan mereka. Richarlison masih harus menjalani perawatan terkait protokol pencegahan gegar otak. Selain itu, James Rodriguez, Lucas Digne, dan Allan belum bisa merumput karena cedera.
Kendati begitu, pelatih Everton Carlo Ancelotti menegaskan, timnya masih memiliki pemain-pemain yang bisa menggantikan peran para pemain tersebut. Andre Gomes akan kembali diplot sebagai gelandang serang, sedangkan Gylfi Sigurdsson sepertinya dipercaya menjadi gelandang bertahan.
Seperti halnya City, Everton juga memiliki motivasi dan ambisi tinggi bertahan di papan atas klasemen sementara. The Toffees tak ingin rival sekotanya berlari makin menjauh saat Everton dan tim-tim di bawahnya saling jegal. "Kami senang berada di peringkat kedua, tapi kami harus tetap fokus dan berkonsentrasi penuh. Kami akan berusaha untuk terus mendorong dan bertahan di posisi ini," ujar Ancelotti di laman resmi klub.
Everton bermodal hasil mentereng empat kemenangan dan satu imbang dalam lima laga terakhir. The Toffees, yang memimpin klasemen pada pekan-pekan awal, sempat limbung. Namun, penyesuaian dari Ancelotti membuat Everton bangkit. Menarik menyaksikan gaya permainan bertahan Everton ala Ancelotti menahan gempuran permainan ofensif City khas Guardiola.
Data dan Fakta
1. Everton sukses mengemas kemenangan beruntun dalam empat laga terakhir di pentas Liga Primer Inggris.
2. Dalam lima bentrokan terakhir dengan Everton di pentas Liga Primer Inggris, Manchester City selalu memetik kemenangan.
3. City berhasil mencatatkan clean sheet pada lima dari enam laga terakhir di Liga Primer Inggris.
4. Dalam 31 pertemuan terakhir dengan the Toffees, City berhasil mengemas 13 kemenangan, 12 kali kalah, dan enam hasil imbang.
5. Gawang Everton kebobolan total 14 gol dalam enam pertemuan terakhir dengan City di Liga Primer Inggris.
Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.