Petugas medis melakukan tes usap kepada wartawan di Puskesmas Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (27/11). | ANIS EFIZUDIN/ANTARA FOTO

Nasional

Kasus Covid Pecah Rekor Lagi

Tren peningkatan kasus Covid-19 terjadi cukup signifikan dalam dua pekan terakhir.

JAKARTA -- Angka penambahan kasus harian Covid-19 kembali mencatatkan rekor pada Ahad (29/11). Pemerintah merilis kasus konfirmasi positif Covid-19 bertambah 6.267 orang dalam 24 jam terakhir. Rekor hari ini pecah tak lama berselang setelah rekor sebelumnya terjadi pada Jumat (27/11) dengan 5.828 kasus dan Rabu (25/11) dengan 5.534 kasus.

Secara umum, tren peningkatan kasus Covid-19 terjadi cukup signifikan dalam dua pekan terakhir. Sejak Rabu (18/11) lalu, penambahan kasus harian tak pernah dilaporkan di bawah 4.000 orang. Bahkan, dalam sepekan terakhir, angka kasus di atas 5.000 orang jamak dilaporkan.

Capaian angka penambahan kasus yang tinggi dalam sepekan terakhir memang sejalan dengan kapasitas pemeriksaan spesimen Covid-19 yang ikut meningkat. Pada hari ini saja, dilaporkan ada 42.903 spesimen yang diperiksa dari 31.021 orang. Sebelumnya, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito sudah menjelaskan, lonjakan kasus merupakan cerminan dari penularan infeksi virus korona yang masih tinggi di tengah masyarakat. Angka yang dilaporkan juga sebagai akumulasi dari berbagai kejadian dalam rentang dua pekan terakhir.

photo
Perkembangan Covid-19 per 29 November 2020 - (covid19.go.id)

"Pola kenaikan kasus dari suatu event penting seperti libur panjang, biasanya terjadi 10-14 hari setelahnya. Jadi, bisa saja setelah itu bertumpuk event lainnya. Tetap perhatikan pola tren kasus ini, dan harus dikaitkan kasus daerah secara spesifik, bukan data nasional semata," kata Wiku saat dikonfirmasi, Jumat (27/11) kemarin.

Dari penambahan kasus Ahad (29/11) ini, Jawa Tengah menyumbangkan kasus tertinggi dengan 2.036 orang. DKI Jakarta menempati posisi kedua dengan jumlah kasus baru sebanyak 1.431 orang. Menyusul kemudian Jawa Timur dengan 412 kasus, Sumatra Barat dengan 273 kasus, dan Jawa Barat dengan 228 kasus.

Selain itu, dilaporkan juga jumlah pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh bertambah 3.810 orang hari ini. Sehingga, angka kumulatif pasien sembuh sampai saat ini sebanyak 445.793 orang. Angka kematian pun bertambah cukup tinggi, 169 orang pada hari ini. Sehingga, jumlah pasien yang meninggal dunia dengan status positif Covid-19 menjadi 16.815 orang. 

Penuh

Sementara, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung mengungkapkan tempat tidur pasien covid-19 pada 27 rumah sakit di Kota Bandung hingga Sabtu (28/11) kemarin telah penuh. Kondisi tersebut membuat sejumlah rumah sakit sedang mencari tempat tidur tambahan agar dapat menampung pasien.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Rita Verita mengatakan jumlah ketersediaan tempat tidur pasien covid-19 sebanyak 842 unit di rumah sakit di Kota Bandung. Menurutnya saat ini jumlah yang terisi 754 unit sedangkan 88 lainnya sudah waiting list di instalasi gawat darurat (IGD).

photo
Perkembangan Covid-19 Kematian Harian per 29 November 2020 - (covid19.go.id)

"Iya penuh, jadi yang 88 tempat tidur kosong itu sudah ada calon penghuninya," ujarnya, Ahad (29/11). Menurutnya, total tempat tidur yang terisi mencapai 89,54 persen. Ia mengatakan, sejumlah rumah sakit sedang mengupayakan penambahan tempat tidur untuk perawatan pasien covid-19.

Ia mengatakan, sebanyak 41 persen pasien covid-19 yang dirawat di Kota Bandung merupakan penduduk dari luar Kota Bandung. Menurutnya, pihaknya sedang beruoaya mencari tambahan tempat tidur di rumah sakit di luar Kota Bandung. "RSKIA Kota Bandung juga akan menambah tempat tidur menjadi 54 tempat tidur," ungkapnya.

Penyebaran virus korona atau covid-19 di Kota Bandung hingga Jumat (27/11) total mencapai 3.312 kasus, sedangkan kasus positif aktif mencapai 588 kasus. Kasus pasien sembuh sebanyak 2.611 kasus dan 113 kasus meninggal dunia sedangkan positif harian covid-19 berada di angka puluhan.

Berdasarkan grafik kumulatif kasus positif covid-19 sejak bulan September hingga November terus mengalami kenaikan. Selain itu kasus aktif positif covid-19 terus mengalami kenaikan yang signifikan di angka 500 dan sempat menyentuh pada 600 pasien aktif pada 25 November.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat